Cara Mengatasi Stres

Posted by rike on 0



Stress bisa membunuh. Tanpa ragu lagi, ini adalah salah satu kondisi yang rentan dialami terutama oleh pelaku bisnis. Stress berdampak pada kita semua dengan cara yang berbeda dan kita tidak boleh meremehkan efek yang bisa ditimbulkannya pada diri kita, baik secara fisik maupun mental.

Stress seperti menambah berat badan. Anda tidak bangun di suatu pagi dan menemukan bahwa berat Anda telah bertambah 20 kilogram. Berat Anda berangsur-angsur bertambah selama beberapa tahun dan tiba-tiba Anda lebih berat 20 kilo dari di hari pernikahan Anda. Dengan cara yang sama, semakin Anda membiarkan stress menumpuk, semakin besar kerusakan yang ditimbulkannya.

Stress bisa berdampak pada fisik Anda dengan menyebabkan kondisi seperti tukak lambung, tidur tak nyenyak, kelesuan, sakit kepala, masalah jantung, gangguan makan, penyalahgunaan obat-obatan dan rambut rontok. Ini hanya beberapa gejala yang sering ditemukan. Secara mental, stress bisa mengakibatkan serangan kecemasan dan panik, berkembangnya fobia baru, ketidakstabilan emosi dan suasana hati yang naik turun. Dokter Anda bisa memberikan informasi tentang tanda-tanda dan gejala stress.

Bagian tersulit dari menghadapi stress adalah mencari tahu apa yang bisa Anda lakukan untuk mengusirnya. Setiap orang berbeda. Ada yang menghabiskan hari di luar ruangan, entah untuk pergi memancing atau berjalan-jalan di hutan atau menghabiskan waktu di pantai. Dengan melakukan beberapa jam saja stress bisa hilang. Setiap orang memiliki cara mereka sendiri untuk menghilangkan stress; Anda harus mencari tahu cara apa yang berhasil untuk Anda.

Jika Anda khawatir dengan tingkat stress Anda yang sangat tinggi dan Anda mulai kehilangan kendali, jangan malu: pergi ke dokter dan katakan apa tepatnya yang Anda rasakan. Jika Anda tidak melakukan sesuatu terhadapnya, kondisi tersebut hanya akan semakin memburuk, dan semakin lama Anda membiarkannya, stress akan memanifestasikan dirinya dalam bentuk-bentuk yang semakin mengejutkan.

Tagged as:
About the Author

Write admin description here..

Get Updates

Subscribe to our e-mail newsletter to receive updates.

Share This Post

Related posts

0 comments:

Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.
back to top